Gadai Sertifikat Rumah Bandung – Dalam proses gadai sertifikat rumah, ada beberapa tahap yang membuat pengajuannya menjadi terkesan ribet. Salah satu tahapan itu adalah survey maupun BI checking. Apalagi jika pengajuannya dilakukan di bank.
Maka akan banyak prosedur yang harus dilalui. Hal ini berujung pada lamanya pencairan dana. Padahal si pemohon sedang membutuhkan dana pinjaman cepat. Jangan khawatir, ternyata ada lho lokasi gadai sertifikat tanpa ribet.
Jika anda berdomisili di Bandung, lokasi gadai berikut ini bisa menjadi pilihan anda. Apa saja lokasi gadai itu? Simak informasinya berikut ini : Baca 10 Daftar Bank yang Menerima Jaminan Sertifikat Rumah
-
BFI Finance
BFI Finance dapat menjadi pilihan bagi anda yang berdomisili di Bandung dan ingin menggadaikan sertifikat rumah tanpa ribet. Plafon yang disediakan BFI Finance mencapai Rp 100 juta. Jangka waktu pengembaliannya andalah mulai 1 – 7 tahun. Bunga yang dikenakan adalah mulai dari 0,79% per bulan.
Pinjaman ini juga dapat cair dalam waktu 3 hari kerja. Untuk mengajukan pinjaman ini, anda dapat mengisi formulir yang tersedia secara online. Kemudian nantinya akan ada petugas BFI Finance yang mendatangi anda untuk survey dan mengurus kelengkapan persyaratan dokumen.
Selain sertifikat rumah, BFI Finance juga melayani gadai BPKB mobil serta BPKB motor. Jangan pula khawatir, sebab BFI Finance ini merupakan perusahaan pembiayaan yang terpercaya dan aman.
-
BPR Kertamulia
BPR Kertamulia adalah penyedia pinjaman tanpa BI Checking di Bandung berikutnya. Di BPR Kertamulia, anda bisa memperoleh pinjaman mulai Rp 25 juta hingga Rp 500 juta dengan jaminan sertifikat rumah. Pinjaman ini dapat dikembalikan dalam waktu 12 sampai dengan 60 bulan. Plafon dan jangka waktu tersebut tentu tergolong tinggi dan fleksibel.
Bunga yang dikenakan di pinjaman BPR Kertamulia juga tergolong rendah, yakni sebesar 9,8% saja. Jenis bunganya adalah suku bunga tetap. Saat pencairan dana pinjaman, tentu nominal yang dicairkan akan dikurangi dengan biaya administasi.
Di BPR Kertamulia ini, biaya administrasi yang dikenakan adalah sebesar 1% dari pinjaman yang dicairkan atau minimal Rp 1 juta. Selain sertifikat rumah, BPR Kertamulia juga melayani pinjaman dengan jaminan BPKB motor serta BPKB mobil. Baca Bisakah Gadai Sertifikat Rumah 1 Hari Cair
-
Dana Fina
Dana Fina melayani pinjaman dengan jaminan sertifikat rumah di Bandung. Proses pinjamannya dijamin anti ribet. Selain sertifikat rumah, yang bisa digadaikan adalah sertifikat ruko, BPKB mobil hingga BPKB motor. Perlu diketahui bahwa Akta Jual Beli tidak dapat digadaikan di Dana Fina, karena Akta Jual Beli belum menyatakan secara sah kepemilikan sebuah rumah.
Dana Fina menyediakan pinjaman mencapai nominal di atas Rp 500 juta. Jangka waktu pengembalian dananya adalah 12 hingga 60 bulan. Proses pencairan pinjamannya juga cepat, yakni butuh waktu 1 – 7 hari kerja saja.
Ketika anda mengajukan pinjaman di Dana Fina, anda akan memperoleh pencairan dana secara full, tanpa ada potongan biaya administrasi atau biaya yang lainnya. Anda juga dapat menggadaikan sertifikat atas nama orang lain di Dana Fina, asal menyertakan surat yang menyatakan bahwa rumah tersebut milik anda sendiri. Apakah anda tertarik untuk mengajukan pinjaman di Dana Fina?
Itulah beberapa lokasi untuk menggadaikan sertifikat rumah tanpa ribet di Bandung. Apakah anda sudah menemukan lokasi gadai yang cocok?
Ketika hendak menggadaikan sertifikat rumah di perusahaan pembiayaan, sebaiknya ada beberapa hal yang diperhatikan, seperti reputasi atau kredibilitas perusahaan tersebut. Sebaiknya anda menggadaikan sertifikat rumah pada perusahaan pembiayaan yang sudah terkualifikasi oleh OJK atau Otoritas Jasa Keuangan.
Yang perlu diperhatikan juga adalah fitur kredit yang ditawarkan. Kalau bisa, cermati juga simulasi kredit. Jangan sampai anda kewalahan ketika kredit pada perusahaan pembiayaan yang justru menyengsarakan anda dengan bunga yang kelewat tinggi. Jika anda tidak mampu melunasi pinjaman, bisa-bisa rumah dan sertifikatnya berpindah tangan pada perusahaan. Baca Cara Pinjaman Uang Jaminan Sertifikat Rumah Bank BRI
Karena hal-hal tersebut, sangat penting untuk selalu melakukan survey sebelum mengajukan pinjaman ke perusahaan pembiayaan. Dengan begitu, anda dapat menemukan perusahaan pembiayaan dengan produk pinjaman yang sesuai dengan kondisi dan kebutuhan.